Jangan Pernah Menyiakan Waktu

Waktu merupakan suatu benda yang tak akan pernah kembali. Ia akan terus berjalan meskipun banyak orang yang melalaikannya. Tetapi ia akan menguntungkan bagi orang-orang yang memperlakukannya dengan baik.

Allah Berfirman dalam surah Al-Asr ayat 1 sampai 3:

(1)وَالْعَصْرِ

(2)إِنَّ الْإِنسَانَ لَفِي خُسْرٍ

(3)إِلَّا الَّذِينَ آمَنُوا وَعَمِلُوا الصَّالِحَاتِ وَتَوَاصَوْا بِالْحَقِّ وَتَوَاصَوْا بِالصَّبْرِ
Artinya:
1. demi masa.
2. Sesungguhnya manusia itu benar-benar dalam kerugian,
3. kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan amal saleh dan nasehat menasehati supaya mentaati kebenaran dan nasehat menasehati supaya menetapi kesabaran.

Dalam ayat tersebut Allah menjelaskan bahwasanya manusia itu benar-benar dalam keadaan yang rugi. Kecuali oarang-orang yang beriman serta beramal saleh dengan diiringin dengan saling menasehati dalam hal kebaikan.

Kebanyakan manusia sering melalaikan dirinya dalam urusan dunia, hingga ia lupa bahwa ia akan kembali ke negeri akhirat, oleh sebab itu persiapkan diri kita dengan amal ibadah serta bertaubat kepada-Nya atas segala kesalahan dan kesilapan yang pernah kita lakukan.

Menurut pepatah arab mereka mengatakan bahwa:

الْوِقْتُ كَاالسَّيْفُ مَنْ لَمْ يَقْطَعْهُ يَقْطَعْتَ

waktu itu ibarat pedang barang siapa yang tiada memenggalnya niscaya ia memenggal (siapa saja yang tiada memenggalnya)

Maksud perkataan tersebut ialah, waktu itu akan menyesalkan siapa saja yang lalai terhadapnya sehingga ketika seseorang telah tua , ia akan teringat dengan masa lalunya yang telah ia tinggalkan dengan rasa penyesalan yang luar biasa karena telah tertipu oleh dunia.

Maka jagalah waktu baik-baik, semoga kita termasuk kedalam orang-orang yang menjaga dan menghargai waktu dan selamat dari segala penyesalan baik didunia dan diakhirat... 

Wallau ‘alam

Seruan Mulia

About Seruan Mulia

situs web islami kini dan masa depan

Subscribe to this Blog via Email :